Skip to main content

[HOT] Blogger Rilis 20 Template Material Design Resmi dari Google, Keren Abis!

RESMI! Blogger telah merilis 20 pilihan template / theme MATERIAL DESIGN untuk platform blogspotnya. Terdapat 4 model tema blogger dan masing - masing template memiliki 5 pilihan kombinasi warna khas material desain by google.
Tema baru untuk blogspot / blogger
Saya sudah mengira dijauh - jauh hari bahwa google pasti akan melakukan update pada platform blognya yaitu Blogger.com. Dimulai dari update tampilan dashboard / admin panel blogspot yang lebih dulu menggunakan Material desain, kini giliran tampilan Front End / Antar muka yang di update sehingga kini pengguna blogspot bisa menikmati theme - themes premium ala Wordpress gitulah ya :D

Berikut ini adalah detail & kelebihan dari masing - masing template / themes blogspot material design terbaru 2017 :

Responsive

Pasti dong, di era smartphone & gadget yang mulai beraneka bentuk dan ukuran sekarang ini, sebuat web / blog dituntut untuk nyaman dibaca baik menggunakan smartphone / desktop PC (Responsive). Maka dari itu, responsive blogspot template sudah menjadi spesifikasi wajib yang harus disediakan oleh Google kepada pengguna Blogger.

Material Design by Google

Jika sebelumnya banyak beredar template blogspot dengan gaya Material Design, namun template tersebut bukanlah template resmi dari Google. Selain itu, kita juga harus melakukan banyak modifikasi supaya template unofficial tersebut bisa berjalan sempurna di blog kita. Tapi bagi kalian yang tidak mau ribet, berterimakasihlah karena google sudah menyediakan update Template Blogspot 2017 yang praktis & simple untuk blog kalian.

Lebih Rapi & Cantik

Patut di acungi jempol, update template blog kali ini merupakan yang terbaik dari template - template bawaan Blogger sebelumnya. Penempatan widget dan aksesoris lainnya tertata rapi di bagian sidebar yang otomatis bisa bersembunyi saat blog dibuka menggunakan perangkat dengan resolusi rendah. Perfect! khas material design banget!

Featured post!

Featured post Blogger
Postingan terbaru yang lebih menonjol ini sebelumnya juga sudah lama beredar templatenya hasil oprekan para mastah blogspot se-antero nusantara. Kini, nampaknya SDM dibalik Blogger mulai tergugah untuk memberikan pelayanan terbaik! mengingat rivalnya seperti Wordpress semakin berkembang kian pesat.

Sosial Share Baru

Tombol share blogspot kini sudah nggak kampungan lagi, banyak di antara blogger expert yang menghilangkan tombol share bawaan blogspot dengan kreasi masing - masing. Hal ini tidak lain karena desain dari tombol share bawaan blogger yang lama sungguh - sungguh ketinggalan jaman!

Kolom Komentar

Anda pasti sudah kenal betul seperti apa desain kolom komentar blogspot dari waktu ke waktu, nampaknya update kali ini akan menjawab semua keresahan pengguna Blogger yang dipaksa menerima keadaan kolom komentar yang biasa banget!
desain kolom komentar blogspot simple ala material design
Dengan desain komentar baru ini, blog jadi terlihat lebih elegan dan enak di lihat. Saya yakin, dengan desain yang baru ini akan membuat User Experient pengunjung blog menjadi lebih mantab! dan semakin betah membaca di blog kita :D

Popular Post

Biasanya widget ini diletakkan pada sidebar, namun pada update kali ini widget tersebut diletakkan dibagian paling bawah setelah artikel. Menurut hemat saya, penempatan widget popular dibawah artikel ini sangat berguna untuk membuat pengunjung membaca lebih banyak artikel berkualitas di blog kita.

Cerewet melulu! Gimana Cara Pasanganya?

Iya iya... sabar napa? cara pasangnya gampang banget kok! tinggal login aja ke www.blogger.com setelah itu pilih blog yang ingin di upgrade templatenya menjadi material design.
  1. Pergi ke menu Themes / Tema
  2. Jika muncul pop up Upgrade themes, pilih aja oke.
  3. Scroll kebawah dan lihat terdapat 4 pilihan desain template blogspot siap pakai.
  4. Aktifkan template
  5. selesai
Oiya, masing - masing template memiliki 5 pilihan kombinasi warna, silahkan pilih sesuai dengan kesukaan Anda. Gimana? mudah kan? gitu aja pakek keluar otot :D

Semoga dengan di rilisnya 20 pilihan Template Material Design blogspot update 2017 ini bisa menambah semangat kita untuk menulis lebih banyak hal - hal yang bermanfaat bagi orang lain. Akhir kata, penulis ucapkan selamat menikmati desain theme baru Blogspot 2017..

Comments

Popular posts from this blog

Film Korea Yang Lucu, Romantis dan Paling Menyentuh

Pulang kuliah eh pada ngobrolin Film Korea Terbaik Yang Lucu, Romantis dan Paling Menyentuh sama temen-temen kampus, nah setelah kemaren posting Film Thailand Humor makanya kali ini hanisah akan share beberapa film korea yang menurut hanisah paling bagus dan paling menyentuh karena ceritanya yang bagus dan banyak hikmah yang dapat diambil dari film korea berikut ini : My true friend (thai) Sosok pemuda yang dianugerahi wajah tampan serta kehidupan yang serba berkecukupan. Pemuda yang memiliki hobi berkelahi tapi tak pernah terpikirkan sekalipun untuk membunuh lawan-lawannya. Baginya uang tak bisa membeli segalanya termasuk kebahagiaan, baginya uang hanya membawa penderitaan. Dan tentu saja uang pun tak bisa membeli kebersamaannya bersama teman-temannya. Film korea tentang persahabatan Gun akan melakukan apapun demi sahabat-sahabatnya bahkan hingga nyawa pun rela dipertaruhkannya... 200 Pounds Beauty Film korea tentang cinta & Operasi plastik Ceritanya tentang faham o

4 Makanan Yang Sehat Untuk Kulit

Selain buah, ternyata anda juga dapat merawat kecantikan kulit melalui makanan. Dengan mengonsumsi makanan ini, maka kulit anda juga ikut mengonsumsi kandungan di dalamnya yang membuat kulit menjadi sehat. Apa saja sih makanan yang sehat untuk kulit? Berikut ini macam-macam makanan yang sehat untuk kulit anda. Salmon 1.Salmon Salmon kaya akan Omega 3 yang dapat mencegah kulit kemerahan dan keriput. Salmon juga mengandung antioksidan dan vitamin B dan D yang baik untuk kulit. Yoghurt 2.Yoghurt Yoghurt mengandung banyak kalsium yang baik untuk menguatkan tulang, kuku dan gigi. Selain itu yoghurt juga membantu sistem pencernaan tetap bekerja baik yang berdampak pada kulit sehat dan bersinar. Sehingga mendukung keremajaan dan kekencangan kulit. Tiram 3. Tiram Mengonsumsi tiram dapat membantu memperbanyak kolagen, yang berfungsi untuk mempercepat pembaharuan sel kulit. Mengonsumsi tiram juga dapat mencegah kulit menjadi keriput dan membuat Anda awet muda.

Cara Membuat Jumbreg Jajanan Khas Paciran Lamongan

Bagaimana cara membuat jumbreg? Jumbreg adalah kue atau jajanan khan dari daerah Paciran Lamongan . Jika anda pergi ke Lamongan, jangan lupa untuk mencicipi makanan khas Lamongan yang menggigit lidah satu ini. Kue jumbreng biasanya juga dijadikan oleh-oleh ketika berkunjung ke Lamongan. Harga jumbreg per buahnya yaitu Rp.1.500. Jumbreg menjadi sangat unik dan khas di Lamongan karena dibungkus oleh daun lontar (siwalan) yang dibentuk seperti terompet dan memiliki aroma yang khas. Berikut ini resep dan cara membuat jumbreg: Daun lontar (siwalan) Bahan: 125 gram tepung beras 30 gram tepung sagu 300 gram gula merah (gula aren, gula jawa) disisir halus 1000 ml santan dari 1/2 butir kelapa 1/2 sendok teh garam 2 lembar daun pandan Daun lontar (siwalan) yang sudah dibentuk keperti terompet Cara membuat: Didihkan 500 ml santan (1/2 dari 1000 ml santan), gula merah, daun pandan dan garam. Aduk perlahan hingga larut lalu saring dan tiriskan (dinginkan). Aduk rata sisa santa