Sambal kentang balado rasa pedas manis dicampur dengan gurihnya potongan kentang itu tentu sudah tak asing lagi, setiap kali pesta pernikahan atau hanya sekedar syukuran biasanya hidangan ini tak pernah absen.
Namun, tau kah anda cara membuat sambal balado kentang tersebut? nah pada kali ini, hanisah.com akan berbagi sedikit tentang cara memasak sambal kentang balado, yuk kita siapkan bahan-bahannya..
Namun, tau kah anda cara membuat sambal balado kentang tersebut? nah pada kali ini, hanisah.com akan berbagi sedikit tentang cara memasak sambal kentang balado, yuk kita siapkan bahan-bahannya..
- Seperempat kilogram kentang (kupas bersih)
- Satu lembar daun salam
- Daun bawang secukupnya
- 4 siung bawang merah, 2 siung bawang putih, cabe merah secukupnya, tomat secukupnya, 1/2 sendok teh garam yang dihaluskan.
Tentunya disesuaikan dengan selera anda, jika suka pedas tinggal tambahkan saja beberapa cabai merah. Kenapa cabai merah? ini untuk menghasilkan balado kentang yang berwarna sedikit kemerahan oleh kulit cabai itu sendiri.
Bawang merah dan bawang putih bisa dikurangin juga porsinya jika ditempat anda masih mahal, tapi jangan pelit-pelit nanti masakannya malah nggak ada rasanya kan repot hihi..
Bawang merah dan bawang putih bisa dikurangin juga porsinya jika ditempat anda masih mahal, tapi jangan pelit-pelit nanti masakannya malah nggak ada rasanya kan repot hihi..
- Langkah pertama, goreng kentang yang sudah dipotong-potong dengan api sedang hingga setengah matang.
- Sementara itu diwajan lain tumis bumbu yang sudah dihaluskan (pada point 4) tumis sampai harum kemudian masukkan kentang yang sudah setengah matang tadi bersama bumbu, tumis-tumis hingga matang.
- Tambahkan daun bawang kemudian icipi, jika sudah pas tinggal tiriskan sajikan selagi hangat.
Sambal balado kentang siap disantap bersama keluarga untuk berbuka puasa :) selamat mencoba ya..
maaf klo ada salah2 kata.. *smile
ReplyDelete“Ƭαqobbαlαllαhu minnαα ωα minkum
(Semogα Alloh menerimα αmαlku dαn αmαl kαliαn).”