Tips Mengobati Diare |
Jika anda menderita diare dan ingin sembuh, berikut ini beberapa hal yang bisa di gunakan untuk menyembuhkan diare secara alami, check this out :
1. Ramuan Kunyit dan Beras Ketan
Ramuan dari beras ketan dan kuyit adalah obat alami yang dapat digunakan untuk mengatasi diare.
Caranya: 100 gram beras ketan digoreng tanpa minyak sampai hangus. Lalu, bakar 1 jari kunyit sampai hangus juga. Setelah itu, tumbuk kedua bahan tersebut hingga menjadi halus dan seduh ramuan dengan air panas. Satu sendok makan untuk sekali seduh dan minum 3 kali sehari.
2. Cuka Apel
Tidak seperti cuka lainnya, cuka apel sangat berkhasiat dalam mengatasi diare. Anda bisa mengkonsumsi dua sendok teh cuka apel untuk mengatasi diare dengan cepat.
3. Teh Pahit
Minum teh hitam atau teh pahit bisa menjadi obat alami diare yang manjur. Anda bisa menambahkan madu sebanyak dua sendok makan setiap satu cangkir teh jika tidak suka dengan rasanya yang pahit.
4. Ramuan Kunyit
Kunyit merupakan obat tradisional yang alami menyembuhkan diare. Selain itu kunyit juga dapat menyembuhkan beberapa penyakit, seperti diabetes melitus, maag, disentri dan masih banyak lagi.
Caranya:
Parut dan rebus kunyit dalam dua gelas air hingga airnya menyusut hanya tinggal satu gelas. Minumlah air rebusan kunyit tersebut selagi hangat.
5. Larutan Garam atau Oralit
Larutan garam atau oralit adalah salah satu obat yang ampuh untuk mengatasi diare dengan cepat. Oralit atau larutan garam elektrolit ini ampuh untuk menekan frekuensi buang air besar yang tak wajar.
Selain cara alami mengobati diare di atas, ketika diare sebaiknya anda memperbanyak minum air putih. Karena ketika diare banyak cairan yang dikeluarkan tubuh. Hindari konsumsi alkohol, makanan pedas dan asam ketika diare agar tidak bertambah parah. Terimakasih telah membaca Tips Mengobati Diare Secara Alami, semoga bermanfaat.
kalau saya lebih suka kunyah daun jambu biji..
ReplyDelete#eh..
btw., gambar pertamanya gak nguati <b>:malus:</b>
oh lupa., gak ada emoticonnya ya..
ehehehe
kalau aku sih lebih suka oralit
ReplyDeleteatau biasanya pake entrostop :D
kalo aku sih suka oralit
ReplyDeletekalo ga gitu ya entrostop