Skip to main content

Posts

Showing posts from January, 2013

Tips Menjaga Kesehatan Gigi

Menjaga Kesehatan Gigi Memiliki gigi yang sehat merupakan aset yang sangat berharga. Selain menambah rasa percaya diri, gigi yang sehat dapat terhindar dari yang namanya sakit gigi. Setelah saya menulis tentang tips memutihkan gigi secara alami sebelumnya, maka kali ini saya akan menulis tentang cara-cara menjaga kesehatan gigi agar terhindar dari penyakit dan kerusakan gigi. Hindari makanan manis Makanan manis terutama yang lengket cenderung untuk mendapatkan akumulasi di antara gigi dan gusi dan menjadi tempat berkembang biak bakteri sehingga enamel terkikis yang menyebabkan rongga pada gigi dan dapat menimbulkan rasa sakit. Menghindari makanan yang berwarna Hindari makanan seperti kopi hitam, teh hitam, anggur, alkohol dan minuman berkarbonasi . Mereka mengandung florinasi yang bisa menyebabkan hilangnya fluoride dari gigi. Kopi dan teh sendiri memberi warna gigi menjadi coklat atau kuning. Sementara anggur menyebabkan warna kebiruan atau kehijauan pada gigi jika

Tempat-tempat Yang Menarik Untuk Kencan

Berkencan bagi pasangan kekasih merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk dilakukan. Kencan diyakini mampu membuat hubungan lebih harmonis dan berkualitas. Sedangkan tempat untuk berkencan sebenarnya tidak harus mewah, eksklusif dan mahal. Tempat yang menarik untuk kencan Anda hanya perlu mengajak pasangan ke tempat-tempat yang dia sukai, yang belum pernah dia datangi atau yang berkaitan dengan hobinya. Berikut beberapa tempat menarik yang dapat anda pilih untuk berkencang dengan kekasih tercinta. 1. Tempat Wisata (tempat yang eksotis) Pantai, pegunungan, air terjun, telaga, sungai merupakan tempat yang romantis dan eksotis untuk berkencan. Terutama bagi yang suka menikmati keindahan alam, kencan ke tempat-tempat wisata dapat membuat relax menyegarkan pikiran setelah penat dengan aktifitas dan membuat moment-moment indah dengan pasangan. Misalnya dengan foto berdua di dekat air terjun atau menikmati sunset di pinggir pantai. 2. Tempat yang Seru, Menantang dan Fun And

4 Makanan Yang Sehat Untuk Kulit

Selain buah, ternyata anda juga dapat merawat kecantikan kulit melalui makanan. Dengan mengonsumsi makanan ini, maka kulit anda juga ikut mengonsumsi kandungan di dalamnya yang membuat kulit menjadi sehat. Apa saja sih makanan yang sehat untuk kulit? Berikut ini macam-macam makanan yang sehat untuk kulit anda. Salmon 1.Salmon Salmon kaya akan Omega 3 yang dapat mencegah kulit kemerahan dan keriput. Salmon juga mengandung antioksidan dan vitamin B dan D yang baik untuk kulit. Yoghurt 2.Yoghurt Yoghurt mengandung banyak kalsium yang baik untuk menguatkan tulang, kuku dan gigi. Selain itu yoghurt juga membantu sistem pencernaan tetap bekerja baik yang berdampak pada kulit sehat dan bersinar. Sehingga mendukung keremajaan dan kekencangan kulit. Tiram 3. Tiram Mengonsumsi tiram dapat membantu memperbanyak kolagen, yang berfungsi untuk mempercepat pembaharuan sel kulit. Mengonsumsi tiram juga dapat mencegah kulit menjadi keriput dan membuat Anda awet muda.

Tips Memutihkan Gigi Secara Alami

Gigi yang Kuning dan Putih Memiliki gigi yang putih adalah dambaan setiap orang. Dengan memiliki gigi putih, membuat seseorang merasa lebih percaya diri berbicara di hadapan orang lain. Selain itu senyumpun terlihat manis dan indah jika anda memiliki gigi yang putih. Sayangnya, banyak orang yang sadar akan pentingnya menjaga warna putih gigi setelah gigi berwarna kuning atau rapuh. Agar gigi anda kembali putih dan terjaga warnanya, berikut beberapa cara alami agar gigi terlihat putih. 1. Siwak Kayu siwak (Salvadora persica) telah digunakan selama berabad-abad sebagai sikat gigi karena mengandung fluoride dan antibakteri alami.  Siwak bahkan terbukti dalam beberapa penelitian lebih efektif mencegah plak dan radang gusi dibandingkan pasta gigi. Sebuah penelitian pada 24 orang berusia rata-rata 23 tahun menunjukkan bahwa penggunaan siwak 4 kali sehari selama satu bulan dapat memutihkan gigi secara signifikan.  2. Buah-buahan “renyah” Apel, jambu biji, salak dan pir memiliki abr

Macam-macam Buah Yang Sehat Untuk Kulit

Buah yang sehat untuk kulit Semua orang tentu mengidamkan kulit yang kencang, mulus, bersih, bercahaya  dan sehat. Khususnya bagi wanita memiliki kulit yang indah menjadi hal yang harus dicapai. Karena dengan memiliki kulit yang cantik akan mendukung penampilan menjadi lebih menarik. Banyak yang menghabiskan uang untuk pergi ke salon demi menjalani perawatan kulit yang belum tentu sehat dalam jangka panjang. Padahal sebenarnya kita dapat mejaga kecantikan kulit dengan mengonsumsi buah-buahan. Selain sehat untuk tubuh, buah juga mampu menjaga kecantikan kulit dari dalam. Berikut ini beberapa buah yang baik untuk kecantikan kulit anda. Blueberry Mencegah kerusakan sel dan mengandung antioksidan. Pepaya Mengandung antioksidan tinggi. Enzim papainnya membantu mematikan sel-sel kulit mati. Untuk kesegarannya cukup oleskan pepaya pada kulit anda. Aplukat Menandung folat membantu pembentukan darah. Hal ini penting untuk regenerasi sel. Selain itu juga mengandung vitamin B

Cara Merawat Kuku Kaki Dan Tangan Agar Bersih Dan Mengkilap

Kuku kaki dan tangan Kuku merupakan bagian tubuh yang mungil dan unik. Bagi wanita kuku juga merupakan penambah kecantikan karena banyak orang yang memperhatikannya. Karena itu kuku juga harus sering dirawat agar tetap indah dan tidak rusak. Banyak cara-cara sederhana dan alami untuk merawat kuku. Jadi anda tidak perlu menghabiskan banyak uang untuk mendapatkan kuku yang indah. Berikut ini beberapa cara mudah merawat kuku anda: 1.Bawang putih Caranya, parut bawang putih lalu gosokkan pada kuku anda. Diamkan sekitar 5 menit dan bilas dengan air. 2. Telur, madu dan minyak zaitun Caranya, campur minyak zaitun dan madu pada sebuah wadah dan panaskan. Setelah panas dan merata angkat dan siapkan kocokan telur yang kemudian dicampur dengan minyak zaitun dan madu tadi. Celupkan jari anda kedalamnya, rendam 10 s/d 15 menit. Terakhir bersihkan dengan air hangat. 3. Lemon Caranya, buatlah jus lemon dan dicampur dengan 1 sdm baking powder. Oleskan pada kuku anda dan diamkan 10 s/d 15 m

Tips Mencuci Pakaian Agar Warnanya Awet

Pakaian merupakan kebutuhan pokok manusia. Selain itu pakaian juga merupakan fashion yang menambah tampilan diri menjadi lebih menarik. Namun masalah muncul ketika pakaian rusak dan warnanya memudar karena cara mencuci yang salah. Anda tidak ingin baju kesayangan anda rusak? Anda ingin sering memakai baju kesayangan tanpa merusak warnanya? Berikut ini cara tepat mencuci pakaian agar tidak cepat rusak dan warnanya tetap awet. Gunakan air dingin Selain menghemat energi, mencuci dengan air dingin dapat menjaga keawetan pakaian. Jangan sering dicuci Pakaian yang sering dicuci sebenarnya mengurangi kualitas warna pakaian. Karena itu jika anda hanya memakainya 2 atau 3 jam saja dan tidak kotor, maka cukup dianginkan dan bisa dipakai kembali. Namun ketika baju anda sudah kotor, segeralah mencucinya agar pakaian tidak ditumbuhi jamur. Agar pakaian tidak cepat rusak jangan menyikatnya atau menekan terlalu kuat. Hindari kerusakan saat mencuci Pastikan menutup rapat retsleting

Cara agar anak pintar sejak dalam kandungan

Janin dalam kandungan. Makan makanan sehat dan merangsang bayi yang belum lahir saat ia masih dalam kandungan dapat menciptakan koneksi di otak untuk meningkatkan kecerdasan dan konsentrasi, yang membantunya belajar di kemudian hari. Untuk itu kali ini kita akan membahas  Cara agar anak pintar sejak dalam kandungan,  berikut beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menjadikan anak pintar sejak bayi masih dalam kandungan. Ajak ngobrol janin Janin yang sedang berkembang dapat mendengar suara yang terjadi di luar rahim ibu pada minggu ke-23 kehamilan. Kemampuannya untuk mendengar memang masih terbatas, tapi dapat membedakan suara sang bunda. Ahli kesehatan dari NYU Brain Research Laboratories sejutu bahwa bermain musik yang menenangkan atau membacakan puisi untuk bayi saat ia masih dalam kandungan berguna untuk meningkatkan kemampuan membaca, menulis dan bahasa bayi kelak. Makan makanan sehat Pilihan makanan yang sehat tidak hanya berguna untuk si ibu yang sedang hamil, tetapi ju

Smartphone Android yang cocok untuk wanita

Smartphone Android yang cocok untuk wanita - Kenapa saya mengatakan android? karena disini saya asumsikan anda sebagai wanita nyaris dewasa yang sedang gencar-gencarnya me-manage keuangan untuk persiapan dewasa anda. Selain itu karena harga nya yang murah, tidak semua wanita terutama yang masih berstatus pelajar atau mahasiswa dapat meyakinkan kedua orangtuanya untuk membelikan mereka iPhone yang terbilang mahal. Tidak banyak wanita yang suka menghambur-hamburkan uang hanya untuk urusan ponsel. Berbeda dengan Android, meski ada beberapa ponselnya yang dilego dengan harga cukup mahal, namun banyak juga yang harganya ramah di kantong meski fitur yang dibawanya tidak kalah dengan iPhone. Nah maka dari itu, kali ini akan kami bahas beberapa ponsel yang cocok untuk wanita, tentu tidak semua wanita memiliki selera yang sama bukan? jadi ya silahkan disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. Samsung Galaxy Young Samsung Galaxy Y tidak mempunyai prosesor yang besar namun itu saya ki

Sedihnya Meninggalkan Orang yang Disayang

Jarak benar-benar menjadi bembatas yang berarti dalam hubungan jarak jauh (LDR). Ketika dalam kesibukan masing-masing selalu difikirkan dan direncanakan bagaimana besok, kapan, tanggal berapa akan ada waktu untuk bertemu mengobati rindu ini. Walau dalam segala keterbatasan dan kesabaran yang dipupuk setiap hari menunggu saat yang dinanti tiba, menunggu waktu yang tepat untuk bertemu sang kekasih. Bertemu Kekasih Hingga saat yang ditunggu tiba, akan begitu banyak persiapan yang panjang dilakukan demi kekasih tercinta. Tampil dengan cantik dan tampan akan jadi prioritas utama agar memberi kesan rapi, menarik dan terlihat indah di hadapan kekasih. Sebegitu usaha yang dilakukan agar terlihat total merupakan bukti betapa pentingnya saat bertemu dengan orang yang disayang. Namun setelah bertemu, waktu akan terasa cepat berlalu dan memaksa untuk segera berpisah. Kewajiban sudah terpampang siap untuk dijamah kembali. Itu akan menjadi saat paling menyebalkan dan menyedihkan dalam sebuah

3 Drama Korea Terbaru 2013

Di awal tahun baru 2013 ini, ada beberapa Drama korea yang belum selesai saya tonton, dari yang sudah rilis hingga yang hampir rilis hehe.. berhubung saya memang masih begitu baru menyukai K-pop berikut adalah beberapa Drama korea yang belum selesai saya tonton : 1 . Drama Korea Full House Take 2 Sinopsis Full House Take 2 merupakan serial lanjutan dari drama populer Full House . Dalam serialnya, Hwang Jung Eum akan bermain sebagai seseorang yang ingin menjadi fashion designer bernama Jang Man Ok yang terobsesi menjadi penata gaya dari seorang superstar bernama Lee Tae Ik (diperankan oleh No Minwoo). Kisah cinta segitiga juga muncul diantara Lee dan anggota band Won Kang Hee demi mendapatkan kasih sayang dari Jang. 2 . Drama Korea Jeon Woo Chi Sinopsis Jeon Woo Chi adalah sebuah novel klasik yang tidak diketahui asalnya, datang dari masa Joseon dan menceritakan kisah seorang pemurah, Jeon Woo Chi, yang menelan titisan rubah Gumiho, yang memberinya kekuatan sihir Tao. Dia

Awali Tahun 2013 dengan Duka

Selamat tahun baru 2013 Wah, malam ini kita tepat di tanggal 1 Januari 2013 (Tahun Baru Masehi) hehe telat. Ucapan selamat, terompet, kembang api dan semua simbol-simbol yang menggambarkan kebahagiaan sudah berlalu. Sepertinya malam nanti tidak akan seramai kemarin (Ya ialah kan uda lewat :-P). Libur tahun baru memang waktu yang tepat untuk liburan bersama keluarga dan teman-teman. Tempat-tempat wisata menjadi salah satu tujuan perayaan tahun baru, walaupun masih banyak yang merayakannya di rumah, tempat-tempat wisata tetap penuh pengunjung berdasarkan berita-berita yang saya baca. Hem, ngomong-ngomong soal tahun baru memang tidak selalu indah tidak selalu baru. Kadang ada hal lain yang memang diluar perkiraan kita. Saya pribadi diawal tahun baru Masehi 2013 ini dikejutkan oleh sesuatu yang diluar dugaan. Sesuatu yang tidak ingin saya dapatkan. Sesuatu yang saya tidak suka. Yah, itu memang suatu berita buruk . Sangat buruk dari terburuk-terburuk lain yang pernah dirasakan.

Mencintai Tapi Tak Dicintai

Cinta Sebagai manusia yang 100% normal, pasti punya perasaan mencintai dan ingin dicintai. Cinta itu seperti sayang. Cinta sejati layaknya rasa ingin selalu menjaga, memiliki, berbagi, berkorban dan hidup bersama hingga mati. Kadang saya berfikir, andai orangtua saya tidak bertemu dan saling mencintai lalu saya akan jadi anak siapa? Hehe analisis konyol yang pernah saya pikirkan. Rasa cinta tidak hanya dimiliki oleh sepasang kekasih. Cinta juga ada dalam keluarga. Cinta orangtua pada anak, cinta kakak pada adiknya dan lain sebagainya. Sebelum mempunyai pasangan hidup, tentu anda sudah terbiasa dengan cinta dalam keluarga. Membiayai sekolah, diobatkan ketika sakit, dibelikan apa yang diinginkan dan berbagai macam hal yang tak akan bisa diungkapkan dengan kata-kata. Sayangnya tidak semua orang yang dicintai membalas dengan cinta yang sama. Ada yang kurang sekali ada yang pas dan ada yang sangat berlebihan. Sesuatu yang pas takarannya tentu hasilnya akan lebih baik dari pada y