Selain buah, ternyata anda juga dapat merawat kecantikan kulit melalui makanan. Dengan mengonsumsi makanan ini, maka kulit anda juga ikut mengonsumsi kandungan di dalamnya yang membuat kulit menjadi sehat. Apa saja sih makanan yang sehat untuk kulit? Berikut ini macam-macam makanan yang sehat untuk kulit anda. Salmon 1.Salmon Salmon kaya akan Omega 3 yang dapat mencegah kulit kemerahan dan keriput. Salmon juga mengandung antioksidan dan vitamin B dan D yang baik untuk kulit. Yoghurt 2.Yoghurt Yoghurt mengandung banyak kalsium yang baik untuk menguatkan tulang, kuku dan gigi. Selain itu yoghurt juga membantu sistem pencernaan tetap bekerja baik yang berdampak pada kulit sehat dan bersinar. Sehingga mendukung keremajaan dan kekencangan kulit. Tiram 3. Tiram Mengonsumsi tiram dapat membantu memperbanyak kolagen, yang berfungsi untuk mempercepat pembaharuan sel kulit. Mengonsumsi tiram juga dapat mencegah kulit menjadi keriput dan membuat Anda awet muda.
Comments
Post a Comment