Skip to main content

Berbagai Tips Merawat dan Mengatasi Rambut Rontok

Masalah rambut rontok sangat menyebalkan baik bagi wanita maupun pria. Rambut rontok umumnya disebabkan akibat kurangnya asupan nutrisi dan vitamin pada rambut. Selain itu rambut rontok juga disebabkan karena menggunakan pewarna rambut, sering melakukan perawatan di salon yang menggunakan bahan kimia, model rambut yang sering gonta-ganti, ketombe, faktor genetik, faktor psikologis hingga penyakit.

Agar rambut yang rontok tidah parah hingga menyebabkan kebotakan permanen, simak beberapa tips merawat rambut rontok dan mengatasi rambut rontok di bawah ini.

1. Biarkan rambut kering secara alami

Setelah keramas, hindari terlalu sering menggunakan hair dryer untuk mengeringkan rambut. Karena panas yang dihasilkan dapat membuat rambut kering dan pecah-pecah. Keringkan rambut dengan handuk dengan menepuk-nepuknya secara lembut, jangan menepuknya terlalu kasar. Jika terpaksa menggunakan pengering rambut, maka gunakan pelembab rambut setelahnya untuk menjaga agar rambut tetap kuat. Sebelum keramas olesi kulit kepala denga jeruk nipis agar rambut terhindar dari ketombe dan kelembapan rambut tetap terjaga.

2. Jangan menyisir rambut ketika basah

Menyisir rambut ketika basah akan membuat rambut lebih gampang rontok. Karena rambut yang basah memiliki akar yang rapuh dan gesekan rambut basah dapat menyebabkan rambut mudah patah. Gunakan juga sisir yang bergigi jarang.

3. Cukupi kebutuhan protein

Protein membantu pembentukan dan perbaikan jaringan tubuh yang rusak, termasuk rambut. Untuk memenuhi kebutuhan kalori, anda dapat mengkonsumsi makanan seperti daging, ikan, keju dan kacang. Selain itu zat besi juga dibutuhkan untuk menyehatkan rambut. Misalnya dengan mengkonsumsi makanan seperti sereal, kacang polong, ikan, unggas, daging dan sayuran hijau.

4. Perawatan rambut rontok dengan madu

Sediakan segelas air hangat yang dicampur 1 sendok makan madu dan perasan jeruk nipis. Keramaslah seperti biasa dengan shampoo, kemudian campurkan ramuan tadi menyatu dengan shampoo. Lalu bilas rambut hingga bersih.

5. Perawatan rambut rontok dengan alpukat

Alpukat merupakan buah yang banyak mengandung vitamin E yang direkomendasikan untuk daya hydrating dan kaya protein. Cara perawatan rambut rontok dengan menggunakan alpukat yaitu: Haluskan 1 buah alpukat yang sudah matang dan campurkan dengan 1 sendok makan jus lemon, 1 sendok teh garam laut dan 1 sendok makan lidah buaya murni hingga seperti jadi pasta. Sisirkan ramuan tadi di rambut anda dengan jari. Lalu, tutup rambut anda dengan shower cap dan tutup dengan handuk disekelilingnya. Diamkan selama 20-30 menit kemudian bilas hingga bersih. Aplukat juga dapat langsung dioleskan pada rambut tanpa dicampur dengan bahan lain.

6. Perawatan rambut rontok dengan merang

Merang adalah buah yang merupakan sabun alami tanpa efek samping. Lendir yang terkandung di dalamnya mampu melindungi rambut dari debu dan sinar matahari. Sehingga kemampuan lendir merang setara dengan hair conditioner. Cara menggunakan merang yaitu: Bakar merang hingga menjadi abu. Kemudian campur dengan air secukupnya dan gunakan air rendaman itu untuk mencuci rambut 2 kali seminggu. Selain itu merang juga dapat langsung digunakan untuk keramas caranya: tumbuk merang tapi jangan sampai terlalu halus, kemudian gunakan untuk keramas seperti biasa. Namun jika anda sulit menemukan merang, maka anda bisa gunakan shampo atau vitamin rambut yang mengandung merang.

7. Merawat rambut rontok dengan lidah buaya

Lidah buaya (Aloevera) merupakan tanaman yang mengandung banyak Vitamin dan mineral yang dapat menyuburkan serta menebalkan rambut. Caranya: Ambil lidah buaya kemudian potong menjadi beberapa bagian. Iris bagian sampingnya dan oleskan cairan di dalamnya ke rambut anda hingga merata. Diamkan selama 1–15 menit, kemudian bilas sampai bersih.

8. Merawat rambut rontok dengan teh hijau

Teh Hijau berfungsi untuk meningkatkan pertumbuhan rambut secara alami dan mencegah kerontokan karena kandungan oksidannya yang tinggi. Caranya: Seduh teh hijau dengan air hangat. Balurkan pada rambut dan dipijit secara lembut. Diamkan selama 30 menit kemudian bilas hingga bersih.

9. Perawatan rambut rontok dengan daun seledri

Seledri memiliki beberapa kandungan yang bermanfaat untuk rambut diantaranya kalsium, zat besi, natrium, vitamin A dan B. Seledri mampu menstimulasi pertumbuhan rambut agar lebih sehat, kuat dan berkilau. Caranya: Ambil beberapa batang seledri kemudian bersihkan dan di blender dengan telur yang sudah dikocok. Oleskan secara merata pada rambut sambil dipijit lembut. Diamkan selama 20-30 menit kemudian bilas.

10. Pijat kulit kepala secara teratur

Karena ada suplai darah kasar di daerah kulit kepala, folikel rambut tidak memperoleh nourishments secara maksimal untuk membuat rambut menjadi kuat. Akibatnya pertumbuhan volume rambut tidak maksimal. Salah satu cara optimal untuk memperlancar aliran darah kulit kepala adalah dengan memijat kulit kepala setiap hari.

11. Perawatan rambut rontok dengan minyak kayu putih dan jeruk nipis

Caranya: Panaskan mangkuk aluminium dan hangatkan minyak kayu putih di dalamnya. Ingat, anda tak perlu menghangatkan minyak di atas api. Anda hanya butuh memanaskan mangkuk tersebut dan masukkan minyak selagi mangkuk masih panas. Tambahkan beberapa tetes perasan jeruk nipis dan aduk hingga rata. Oleskan pada kulit kepala dan pijat dengan lembut. Metode perawatan rambit ini dapat meningkatkan sirkulasi darah, pertumbuhan rambut dan juga membersihkan kulit kepala. Pijat rambut dan kulit kepala selama 10-15 menit.

12. Perawatan rambut rontok dengan kemiri

Minyak kemiri dapat memperbaiki serta mampu menguatkan akar rambut hingga tidak mudah rontok. Caranya: Tumbuk kasar kemiri lalu sangrai menggunakan api yang sedang. Setelah disangrai, tumbuk kembali kemiri hingga halus dan mengeluarkan minyak. Gunakan minyak kemiri ini pada saat creambath sebelum keramas.

13. Mengatasi rambut rontok dengan ginseng

Caranya: Haluskan 2-3 batang akar ginseng sampai halus, tambahkan sedikit air. Lalu oleskan pada kulit kepala anda. Ginseng bermanfaat untuk memberi nutrisi pada rambut sehingga mengurangi kerontokan. Jika tidak ada ginseng, anda dapat menggunakan shampo yang mengandung ginseng untuk keramas.

14. Mengatasi rambut rontok dengan bawang merah

Bawang merah berkhasiat untk merangsang pertumbuhan rambut dan mengurangi terjadi rambut rontok. Caranya: Haluskan 3 siung bawang merah lalu oleskan pada kulit kepala, terutama pada bagian rambut rontok yang berlebih. Oleskan secara merata  sambil pijat kepala agar rileks dan merangsang terbukanya pori-pori pada kepala. Pijat 15 menit saja jangan lebih, kemudian bilas dengan bersih.

15. Mengatasi rambut rontok dengan minyak kelapa

Caranya: Oleskan minyak kelapa secara merata ke kulit kepala. Diamkan selama 15 menit, pijat kulit kepala anda agar pori-pori terbuka dan meresap. Sebaiknya biarkan dan tidak perlu buru-buru di bilas.

Masalah rambut di atas juga harus diimbangi dengan tidak terlalu sering memakai bahan kimia untuk rambut, misalnya mewarnai rambut, smoothing dan rebonding.
Berbagai Tips Merawat dan Mengatasi Rambut Rontok

Comments

Popular posts from this blog

Film Korea Yang Lucu, Romantis dan Paling Menyentuh

Pulang kuliah eh pada ngobrolin Film Korea Terbaik Yang Lucu, Romantis dan Paling Menyentuh sama temen-temen kampus, nah setelah kemaren posting Film Thailand Humor makanya kali ini hanisah akan share beberapa film korea yang menurut hanisah paling bagus dan paling menyentuh karena ceritanya yang bagus dan banyak hikmah yang dapat diambil dari film korea berikut ini : My true friend (thai) Sosok pemuda yang dianugerahi wajah tampan serta kehidupan yang serba berkecukupan. Pemuda yang memiliki hobi berkelahi tapi tak pernah terpikirkan sekalipun untuk membunuh lawan-lawannya. Baginya uang tak bisa membeli segalanya termasuk kebahagiaan, baginya uang hanya membawa penderitaan. Dan tentu saja uang pun tak bisa membeli kebersamaannya bersama teman-temannya. Film korea tentang persahabatan Gun akan melakukan apapun demi sahabat-sahabatnya bahkan hingga nyawa pun rela dipertaruhkannya... 200 Pounds Beauty Film korea tentang cinta & Operasi plastik Ceritanya tentang faham o

Cara Membuat Jumbreg Jajanan Khas Paciran Lamongan

Bagaimana cara membuat jumbreg? Jumbreg adalah kue atau jajanan khan dari daerah Paciran Lamongan . Jika anda pergi ke Lamongan, jangan lupa untuk mencicipi makanan khas Lamongan yang menggigit lidah satu ini. Kue jumbreng biasanya juga dijadikan oleh-oleh ketika berkunjung ke Lamongan. Harga jumbreg per buahnya yaitu Rp.1.500. Jumbreg menjadi sangat unik dan khas di Lamongan karena dibungkus oleh daun lontar (siwalan) yang dibentuk seperti terompet dan memiliki aroma yang khas. Berikut ini resep dan cara membuat jumbreg: Daun lontar (siwalan) Bahan: 125 gram tepung beras 30 gram tepung sagu 300 gram gula merah (gula aren, gula jawa) disisir halus 1000 ml santan dari 1/2 butir kelapa 1/2 sendok teh garam 2 lembar daun pandan Daun lontar (siwalan) yang sudah dibentuk keperti terompet Cara membuat: Didihkan 500 ml santan (1/2 dari 1000 ml santan), gula merah, daun pandan dan garam. Aduk perlahan hingga larut lalu saring dan tiriskan (dinginkan). Aduk rata sisa santa

4 Makanan Yang Sehat Untuk Kulit

Selain buah, ternyata anda juga dapat merawat kecantikan kulit melalui makanan. Dengan mengonsumsi makanan ini, maka kulit anda juga ikut mengonsumsi kandungan di dalamnya yang membuat kulit menjadi sehat. Apa saja sih makanan yang sehat untuk kulit? Berikut ini macam-macam makanan yang sehat untuk kulit anda. Salmon 1.Salmon Salmon kaya akan Omega 3 yang dapat mencegah kulit kemerahan dan keriput. Salmon juga mengandung antioksidan dan vitamin B dan D yang baik untuk kulit. Yoghurt 2.Yoghurt Yoghurt mengandung banyak kalsium yang baik untuk menguatkan tulang, kuku dan gigi. Selain itu yoghurt juga membantu sistem pencernaan tetap bekerja baik yang berdampak pada kulit sehat dan bersinar. Sehingga mendukung keremajaan dan kekencangan kulit. Tiram 3. Tiram Mengonsumsi tiram dapat membantu memperbanyak kolagen, yang berfungsi untuk mempercepat pembaharuan sel kulit. Mengonsumsi tiram juga dapat mencegah kulit menjadi keriput dan membuat Anda awet muda.